SEKILAS TENTANG ANTENA PARABOLA

SEKILAS TENTANG ANTENA PARABOLA

TENTANG ANTENA PARABOLAAntena parabola adalah sebuah antena berdaya jangkau tinggi yang digunakan untuk komunikasi radio,televisi,data,dan juga untuk radiolocation (radar),pada bagian UHF and SHF dari spektrum gelombang elektromagnetik.Antena parabola berbentuk seperti piringan.Antena parabola dapat digunakan untuk mentransmisikan berbagai data,seperti sinyal telepon,sinyal radio,sinyal televisi,serta beragam data lain yang dapat ditransmisikan melalui gelombang.Fungsi antena parabola yang umum diketahui oleh masyarakat di Indonesia adalah sebagai alat untuk menerima siaran televisi satelit.


Fungsi antena parabolaPrinsip Kerja

-Bentuk antena yang seperti piring memantulkan sinyal ke titik fokus piringan tersebut.Di titik fokus tersebut ditempatkan sebuah alat yang disebut LNBF yang mengubah sinyal dari gelombang elektromagnetik atau gelombang radio menjadi sinyal listrik dan menggeser rentangnya dari C-band atau Ku-band menjadi L-band.
-Untuk instalasi receiver di rumah,sebuah kabel digunakan untuk menghubungkan receiver dengan LNBF.Receiver tersebut menggunakan penyedia daya berbeda untuk memilih polarisasi dan pilot tones untuk menginstruksikan kepada LNBF agar memilih satu dari dua gelombang frekuensi yang ada.
-Untuk instalasi yang lebih besar,setiap gelombang dan polarisasi diberikan kabel masing-masing.Maka akan ada empat kabel dari LNBF ke switching matrix.
-Antena parabola biasanya ditempatkan di atap-atap rumah.
-Untuk penyiaran televisi satelit,antena parabola mampu menyiarkan beragam acara,di antaranya adalah film,acara olahraga,dan berita.


Kelebihan dan Kelemahan

Menggunakan antena parabola dan koneksi satelit memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri-sendiri.
-Kelebihan menggunakan antena parabola dan koneksi satelit adalah kualitas video dan kualitas audio yang lebih baik jika digunakan untuk menerima siaran dari televisi satelit.
-Bentuk antena parabola seperti piringan membuat transmisi lebih mudah diterima,sangat cocok untuk menangkap gelombang di tempat-tempat yang jauh dari pusat transmisi.
-Untuk televisi satelit,antena parabola sangat memudahkan untuk menangkap siaran bahkan di tempat-tempat yang jauh dibandingkan menggunakan antena televisi biasa.

-Kelemahan yang paling memengaruhi antena parabola dan layanan satelit adalah harga yang mahal untuk peralatan yang dibutuhkan.
-Antena parabola juga tidak bisa langsung membagi saluran jika di dalam satu rumah memiliki dua atau lebih perangkat televisi.Semua televisi di suatu rumah akan menyiarkan program yang sama,karena tidak ada pembagian transmisi. Untuk melakukannya,dibutuhkan peralatan tambahan seperti tuner digital yang dapat membagi transmisi agar televisi berbeda di satu rumah mampu mengakses program yang berbeda.
-Kelemahan yang juga harus diperhatikan adalah gangguan cuaca.Antena parabola dapat mengalami gangguan dalam menerima transmisi jika cuaca terlalu buruk.Siaran televisi pada antena parabola juga rawan pengacakan,mengingat ada program tertentu yang hanya boleh disiarkan di wilayah negara itu sendiri,sedangkan beam saluran tersebut mampu meluber ke negara lain.